Bupati Gresik, Dr. KH. Robbach Ma’sum, Drs, MM melantik Muhammad, SE sebagai Direktur PDAM Gresik periode 2010 – 2014, Jum’at (5/3). Setelah terjadi kevakuman kepemimpinan sejak mundurnya Nurdin Saini pada beberapa saat yang lalu, maka mulai hari ini Perusahaan Daerah yang mengurusi air minum di Gresik ini telah memiliki pemimpin yang baru.
Muhammad, SE bukanlah orang yang baru dikalangan PDAM Gresik, karena. kiprahnya telah lama malang melintang di Perusahaan Daerah Air Minum Gresik Sebelumnya dia telah lama menjabat sebagai Direktur Tehnik di PDAM ini. Tak berlebihan kalau Bupati Gresik mengangkat dan melantik Muhammad, SE sebagai Direktur PDAM periode 2010-2014.
Selain Bupati dan Wakil Bupati Gresik, Pelantikan yang dilaksanakan di Ruang Mandala Bhakti Praja Kantor Bupati Gresik dihadiri oleh Ketua DPRD Gresik, Zulfan Hasyim, PLT Sekda Gresik, Ir Najikh, Badan Pengawas PDAM dan segenap Pejabat Pemkab Gresik
Dalam Pidato pelantikannya, Bupati Gresik mengatakan, pelantikan dirut PDAM ini sebagai upaya Pemerintah Kabupaten Gresik untuk mensejahterakan masyarakat lewat PDAM.”kami memandang anda mampu untuk mengurus PDAM ini. Kami berharap kedepan PDAM ini lebih baik dalam melayani masyarakat” Pesan Bupati Kepada Muhammad yang baru dilantik. (sdm)
0 komentar